Mahasiswa ITNY Raih Juara 2 Dalam HIPMI Cup 1

Mahasiswa Institut Teknologi Nasional Yogyakarta (ITNY) raih prestasi dalam Kejuaraan daerah taekwondo HIPMI Cup 1 Yogyakarta. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Himpunan Pengusaha Muda Indonesia ( HIPMI) Yogyakarta di Taman Budaya Kulon Progo pada 12 dan 13 Maret 2022.

Mahasiswa Teknik Sipil ITNY angkatan 2021, Hendrikus Reynaldi Anthony Suka yang tergabung dalam club black eagle berhasil meraih juara II di kelas under 54kg senior putera.

“saya mengikuti kompetisi ini karena saya mempunyai niat untuk menjadi seorang atlet berprestasi yang bisa membanggakan orang tua dan kampus ITNY yang selalu mensupport dan mendukung saya”, ujar Hendri.

Adapun peserta kompetisi HIPMI Cup 1  berasal dari  beberapa club taekwondo di Yogyakarta yang berada dibawah naungan Universal Taekwondo Indonesia Profesional (UTI-Pro).

Sementara Tujuan dari diselenggarakannya HIPMI CUP 1 ini adalah untuk  mempersiapkan para atlet dalam menghadapi Kejuaraan nasional dan internasional yang rencananya akan digelar tahun ini.

Hendri sendiri sudah mulai menyukai taekwondo sejak kelas X SMA. Ia memutuskan untuk melanjutkan pendidikan di ITNY Yogyakarta supaya bisa sambil melanjutkan karir sebagai atlet yang berprestasi.

“saya berharap kedepan bisa lebih fokus dan lebih matang dalam mempersiapkan diri untuk kompetisi-kompetisi yang akan datang, Saya ingin menjadi mahasiswa yang multitalent yang tidak hanya bisa di bidang akademik saja tapi berprestasi juga di bidang non akademik” pungkas mahasiswa ITNY asal NTT tersebut.