ITNY Raih Juara 2 di Batalyon CUP 2024

ITNY Raih Juara 2 di Batalyon CUP 2024

Institut Teknologi Nasional Yogyakarta (ITNY) berhasil meraih prestasi membanggakan dalam ajang Batalyon CUP 2024, yang berlangsung di GOR Evo Badminton, Semarang, pada 19-20 dan 26-27 Oktober 2024. Kompetisi tahunan ini diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Matematika Universitas Diponegoro (UNDIP) dan diikuti oleh mahasiswa perguruan tinggi di wilayah DIY dan Jawa Tengah.

Pada turnamen kali ini, peserta terbagi dalam beberapa kategori: Ganda Campuran (16 tim), Ganda Putra (32 tim), dan Tunggal Putra (16 pemain). ITNY turut mengirimkan dua tim ganda campuran, terdiri dari empat mahasiswa.

Salah satu tim dari ITNY berhasil meraih Juara 2. Tim tersebut diperkuat oleh Sabrina Putri Puspitasari dan Laode Muhammad Imam Wahyudi, keduanya tampil luar biasa dan membawa nama baik kampus. Sabrina, mahasiswa semester 7 dari Program Studi Teknik Sipil ITNY, menyampaikan bahwa motivasinya mengikuti turnamen ini adalah untuk mendapatkan pengalaman baru di luar Yogyakarta sekaligus memperluas jaringan di lingkungan komunitas bulutangkis. Adapun Juara 1 dan 3 diraih oleh tim UNNES dan UNIKA.

“Kami ingin menambah pengalaman baru di luar lingkup Jogja dan berharap bisa kenal dengan lebih banyak teman di dunia bulutangkis,” ujar Sabrina. Ia juga berharap ITNY dapat terus berpartisipasi dalam turnamen serupa di masa depan dan berhasil meraih juara pada semua kategori.

Keikutsertaan ITNY dalam Batalyon CUP 2024 ini menunjukkan komitmen mahasiswa tidak hanya berprestasi dalam akademik tetapi juga aktif dalam kegiatan olahraga dan kompetisi di tingkat regional. Harapannya, keberhasilan ini dapat memotivasi tim ITNY untuk terus berprestasi di ajang-ajang berikutnya.

Teknik Sipil ITNY Raih Juara 1 di Shafim Cup Futsal Tournament 2024

Teknik Sipil ITNY Raih Juara 1 di Shafim Cup Futsal Tournament 2024

Institut Teknologi Nasional Yogyakarta (ITNY) kembali menorehkan prestasi gemilang di ajang Shafim Cup Futsal Tournament Tingkat Fakultas Se-DIY & Jawa Tengah, yang diselenggarakan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Sunan Kalijaga. Kompetisi ini berlangsung pada 19-20 Oktober 2024 di GOR UIN Sunan Kalijaga sebagai bagian dari rangkaian acara SFE ke-9.

Tim futsal Teknik Sipil ITNY berhasil menunjukkan performa terbaiknya dengan menyabet Juara 1. Di babak final, mereka sukses mengalahkan tim dari Fakultas Teknologi Industri (FTI) UAD, yang harus puas dengan posisi Juara 2, sementara FEBI UIN menempati Juara 3.

Menurut Krisna Nahak, mahasiswa Teknik Sipil ITNY angkatan 2022 sekaligus ketua tim, keterlibatan dalam turnamen ini bertujuan untuk mempererat persaudaraan antar fakultas dan kampus di wilayah DIY dan Jawa Tengah. Selain itu, partisipasi aktif dalam kompetisi seperti ini diharapkan dapat memperkuat hubungan dan sinergi antar mahasiswa.

“Kami berharap ke depannya lebih banyak teman-teman mahasiswa yang terlibat dalam setiap event pertandingan seperti ini untuk terus meningkatkan prestasi, baik di tingkat lokal maupun nasional,” ungkap Krisna.

Kemenangan di ajang Shafim Cup ini semakin menegaskan komitmen ITNY dalam mendukung pengembangan minat dan bakat mahasiswa, sekaligus memperkuat reputasi kampus di bidang olahraga. Tim Teknik Sipil ITNY berharap dapat terus berprestasi dan aktif dalam berbagai kompetisi, membawa nama baik kampus ke tingkat yang lebih tinggi.

ITNY Sabet Juara 1 di Lomba R4 Rafting Competition 2024

ITNY Sabet Juara 1 di Lomba R4 Rafting Competition 2024

Institut Teknologi Nasional Yogyakarta (ITNY) kembali menorehkan prestasi di ajang Lomba R4 Rafting Competition yang diadakan pada 21-22 September 2024 di Embung Tambak Boyo. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian Dies Natalies ke-35 yang diselenggarakan oleh Mapala STTL. Ajang ini diikuti oleh berbagai organisasi pecinta alam se-DIY, termasuk MPA GAPADRI ITNY yang bersemangat mewakili kampus.

Beberapa organisasi yang turut serta dalam perlombaan ini antara lain MPA TRIGASANA ITDA, MPA UPN VY, MPA GAPADRI ITNY, MAKUPELLA Politeknik ATK, KAPALASASTRA UGM, SISPALA SMK Penerbangan AAG.

ITNY berpartisipasi dengan tujuan memperkuat citra kampus melalui prestasi di ajang olahraga air ini, sekaligus mengasah keterampilan anggota dalam menghadapi arus tenang. Pada kategori HEAD TO HEAD, tim ITNY berhasil membuktikan kemampuan mereka dengan meraih Juara 1. Selain itu, di kategori Water Rescue, tim ITNY juga tampil kompetitif dan berhasil menempati Peringkat 4.

Keberhasilan ini menjadi bukti nyata komitmen ITNY dalam mendukung aktivitas mahasiswa yang berprestasi, baik di bidang akademik maupun non-akademik. ITNY berharap dapat terus aktif dalam berbagai kejuaraan serupa di masa depan dan konsisten meraih prestasi di setiap perlombaan.

Semangat juang dan prestasi yang diraih ini diharapkan semakin memperkuat posisi ITNY sebagai salah satu institusi pendidikan tinggi terkemuka di DIY yang tidak hanya berfokus pada akademik, tetapi juga mendukung pengembangan minat dan bakat mahasiswa di berbagai bidang.

Mavericks Drone Team ITNY Kembali Lolos Nasional Kontes Robot Terbang Indonesia 2024

Mavericks Drone Team ITNY Kembali Lolos Nasional Kontes Robot Terbang Indonesia 2024

Mavericks Drone Team Institut Teknologi Nasional Yogyakarta (ITNY) kembai berhasil lolos tingkat nasional pada Kontes Robot Terbang Indonesia (KRTI) Tahun 2024 Divisi Vertical Take Off Landing. Kompetisi ini digelar di Lanud Gading dengan tuan rumah Universitas Negeri Yogyakarta pada tanggal 12 s/d 18 September 2024.
Kegiatan ini diselenggarakan secara resmi oleh BPTI dan Puspresnas,untuk seleksi nasional dilaksanakan pada tanggal 12 s/d 18 September 20244. Dalam rangka apa diadakan lomba tsb : ini adalah lomba tahunan yang diselenggarakan oleh pusat prestasi nasional
Kompetisi ini merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan oleh Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BTPI) dan Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas). Jumlah tim yang masuk dalam seleksi nasional sebanyak 100 tim dari 42 perguruan tinggi seluruh indonesia. Adapun Seleksi wilayah dilakukan pada bulan Agustus lalu.
Mavericks Drone Team ITNY yang terdiri dari mahsiswa Teknik Elektro dan Teknik Mesin ini diketuai oleh Deof Muaziva dengan anggota Andi Parlindungan Simamora (Mechanical), Nanda Ramadhani (Programmer), Yoga Prima Kurniawan (Elektrical). Tim ini juga dibantu oleh tim support mahasiswa Teknik Elektro Edo Syahputra Damanik, Rivanda Tyaksa Putra, Iqbal Sholahuddin.
Deof mengatakan bahwa Tim drone ITNY mengikuti lomba ini karena ingin mengembangkan teknologi artifical intellegent yang juga merupakan hobi mereka.
Dosen pendamping, Bagus Gilang mengatakan bahwa tim drone ITNY berhasil lolos ke finalis Nasional dan menduduki peringkat nasional ke 10 dari 26 peserta sudah merupakan suatu pencapaian yg luar biasa.
“sayangnya pada babak penyisihan nasional, ITNY harus tergabung dengan tim-tim yang juara pada Grup H yaitu Institut Teknologi Sepuluh Nopember dan Institut Teknologi Bandung. Sehingga ITNY harus rela tergeser”, Pungkas Kaprodi Teknik Elektro ITNY.

Alumni ITNY Berperan Cegah Perundungan di Kampus

Alumni ITNY Berperan Cegah Perundungan di Kampus

Alumni memiliki peran penting dalam upaya mencegah terjadinya perundungan antara mahasiswa senior kepada junior di kampus. Alumni bisa mengambil peran dalam menjembatani antara mahasiswa dengan kampus.

Ketua Terpilih Periode 2024-2026 Ikatan Alumni Geologi (Ikageo) ITNY Oky Sugarbo merespons adanya bullying antara senior kepada junior terjadi di beberapa kampus dan menjadi isu hangat secara nasional akhir-akhir ini. Menurutnya ikatan alumni memiliki peran penting, khususnya memberikan pemahaman kepada mahasiswa senior. Di mana perundungan atau ajang balas dendam tersebut sudah bukan zamannya lagi dan harus dihilangkan.

“Karena kita sedang berada di era yang serba teknologi, terkait perundungan ini akan kami coba rangkul yang senior atau pihak yang berpotensi melakukan bullying ini diberi penjelasan. Di sinilah alumni berperan menjembatani mengurangi perundungan,” katanya di sela-sela pelaksanaan Musyawarah Besar Ikageo, Sabtu (14/9/2024).

Ia menuturkan kadang perundungan sering dijadikan sebagai tradisi. Menghilangkan tradisi tersebut memang agak susah, meski demikian upaya untuk mencegah harus lakukan. Apalagi di era teknologi saat ini kabar perundungan bisa cepat viral. Hal itu bisa menjadi bumerang bagi kampus.

“Itu coba diberikan penjelasan kepada senior-senior, bahwa ketika terjadi perundungan dan viral kampus bisa merugi. Selain ini akan kami coba wadahi tempat sharing antara alumni, mahasiswa dengan melibatkan kampus, Bertukar pikiran, pendapat untuk mencegah bullying,” katanya.

Pihaknya akan berusaha mensinergikan antara alumi kampus dan mahasiswa. Berkaitan juga dengan isu terbaru, seperti soal akademik hingga perpeloncoan. Status alumni akan menjadi jembatan khususnya berkaitan dengan isu negatif sehingga mahasiswa akan merasa terbantu dengan adanya alumni.

“Berangkat dari itu kami meyakini menjadikan ikatan alumni semakin kuat kaderisasi dan regenerasi berjalan dengan baik,” katanya. Oky Sugarbo yang merupakan dosen Teknik Geologi ITNY terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Ikageo. Adapun satu calon lainnya mengundurkan diri.

ITNY Lolos Nasional  Kontes Robot Indonesia Tahun 2024

ITNY Lolos Nasional  Kontes Robot Indonesia Tahun 2024

Tim Robotik Institut Teknologi Nasional Yogyakarta (ITNY) berhasil lolos tingkat nasional Kontes Robot Indonesia (KRI) Tahun 2024 Divisi Kontes Robot Tematik Indonesia (KRTMI). Kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas). Pada tahun ini digelar di Universitas Muhammadiyah Surakarta pada 1-6 Juli 2024.

Sejumlah 24 tim dari seluruh Perguruan Tinggi di Indonesia berlaga dalam pertandingan ini untuk mengembangkan riset dalam bidang robotika terutama pada robot tematik kali ini. Sementara ITNY mengikuti satu divisi yang terdiri dari 4 tim inti dan 3 tim support dosen pembimbing Bagus Gilang Pratama dan Kurniawan

Tim Inti Robotik ITNY yaitu Edo Syahputra Damanik, Iqbal Sholahudin, Agus Ari Widayat, Aldiantara, sementara  tim support nya yaitu Dedek Ari Nurahman, Deof Muaziva, Rivanda Tyaksa Putra, Yoga Prima Kurniawan, Ferdy Ramadhan.

Edo, Ketua tim mengaku bahwa timnya merasa tertantang degan kompetisi ini yang membutuhkan effort harus kreatif dan inovatif.   Ia berharap bahwa hasil terbaik dalam lomba tingkat nasional nanti akan  menang, sehingga dapat menambah semangat dalam mengembangkan teknologi yang ada di ITNY.

“saya bangga dengan prestasi para mahasiswa, saya akan terus memotivasi para mahasiswa untuk percaya diri dan membuktikan bahwa tim Robotik ITNY mampu bersaing”, pungkas Bagus yang juga Kaprodi Teknik Elektro ITNY.